Rabu, 29 April 2009

Menulis Siaran Pers

PT Unilever Indonesia Tbk Graha Unilever Jl. Jend. Gatot Subroto Kav. 15 Jakarta 12930 Tel. (021) 526-2112, Fax. (021) 526-2044
SEGERA
Berikan Kontribusi Positif Bagi Anak Bangsa
Anak-anak merupakan generasi penerus bangsa, dimana nantinya seluruh beban negara akan ditanggung dipundaknya, oleh sebab itu anak-anak harus diberikan bekal yang tepat agar dapat melaksanakan tanggung jawab besar tersebut. Kurangnya pemahaman teknologi akan menghambat jalannya kemajuan bagi negara.
Melihat hal ini, Walls paddle pop akan menyelenggarakan sebuah acara yang bertajuk “Mari Berpetualang 3D bersama Paddle Pop Lion” sebagai wujud kepedulian serta terimakasih Walls Paddle Pop atas kepercayaan serta loyalitas anak-anak Indonesia untuk terus menjadikannya sebagai es krim pilihan.
Adapun acara tersebut akan diselenggarakan di Dunia Fantasi (DuFan), Minggu 10 Mei 2009 pukul 10.00-selesai. Walls Paddle Pop akan mengajak anak-anak untuk menyaksikan film animasi Pyrata dalam bentuk tiga dimensi (3D), hanya dengan membeli 3 buah es krim paddle pop maka anak-anak bisa ikut menyaksikan film animasi Pyrata.
Selain itu, Walls Paddle Pop juga mengajak anak-anak berkeliling DuFan dan Ancol dengan menggunakan balon udara yang akan ditemani oleh Paddle Pop Lion di dalam balon udara tersebut. Satu hari sebelum acara berlangsung, Walls Paddle Pop akan mendatangi sekolah-sekolah di daerah Jakarta dan sekitarnya untuk menyebar tiket berupa bola tennis melalui balon udara, yang nantinya tiket tersebut akan diundi untuk merebutkan beasiswa sebesar Rp3.000.000,-.
_SELESAI_

Contact person : Hedwigis Vallent Zettiara
Phone : 085640562286
Email : hedwigisvallent@paddlepop.ina.com
Tanggal 6 Mei 2009

Tidak ada komentar: